Jalur Khusus

A. Persyaratan Jalur Khusus

  1. Persayaratan Akademik
    • Mengikuti seleksi wawancara
  2. Persyaratan Administrasi
    • NISN
    • Mengisi Formulir Pendaftaran Secara Online
    • Menyerahkan Salinan/ copy akte kelahiran dan kartu keluarga dengan cara upload
    • Membayar uang pendaftaran
  3. Persayarat pendaftaran
    • Menyerahkan Salinan/ copy akte kelahiran dan kartu keluarga dengan cara upload
    • Memilih salah satu jalur khusus yang ada

B. Macam-macam Jalur Khusus

  1. Jalur Khusus Tahfidz Qur’an
    Jalur Tahfidz diperuntukkan bagi peserta didik yang memiliki hafalan minimal 5 juz.
    Peserta didik akan mendapatkan fasilitas berupa Beasiswa Bebas Biaya SPP Selama
    Tiga Tahun (3 Tahun) dengan ketentuan:

    • Hafalan dibuktikan dengan syahadah/sertifikat dari Lembaga qur’an yang diakui
    • Kuota untuk 10 Peserta Didik yang dinyatakan lulus ujian hafalan oleh Panitia PPDB
    • Setelah resmi sebagai peserta didik di SMP Muhammadiyah 3 Waru, peserta didik jalur Tahfidz Qur’an wajib untuk:
      • Aktif di salah satu ortom Muhammadiyah (Hizbul Wathan, Tapak Suci atau IPM)
      • Mampu mempertahankan hafalan yang dicapai selama tiga tahun belajar di
        SMP Muhammadiyah 3 Waru
      • Jika pada poin c diatas ada yang tidak tercapai, maka status penerima beasiswa
        Tahfidz Qur’an akan di hapus ( Beasiswa dicabut)
  2. Jalur Khusus Bidikmisi
    Jalur Bidikmisi diperuntukkan bagi peserta didik yang memiliki prestasi akademik dengan keterbatasan ekonomi. Peserta didik akan mendapatkan fasilitas berupa Beasiswa Bebas Biaya SPP Selama Tiga Tahun (3 Tahun) dengan ketentuan:

    • Mampu menunjukkan kepemilikan kartu KIP (Kartu Indonesia Pintar) atau PKH
      (Program Kelurga Harapan) atau Surat Rekomendasi Ranting Muhammadiyah setempat.
    • Mendapatkan rangking (1-10) dikelas 4 SD hingga kelas 6 SD dengan dibuktikan
      copy rapot hingga semester ganjil tahun ajaran 2022/2023 (Akademik)
    • Setelah resmi sebagai peserta didik di SMP Muhammadiyah 3 Waru, peserta didik
      jalur bidikmisi wajib untuk:

      • Aktif di salah satu ortom Muhammadiyah (Hizbul Wathan, Tapak Suci atau IPM)
      • Mendapatkan peringkat kelas (1-5) selama 3 tahun
      • Mengikuti berbagai ajang kompetisi di luar sekolah minimal 2x dalam satu tahun.
    • Jika pada poin c diatas ada yang tidak tercapai, maka status penerima beasiswa bidikmisi akan di hapus ( Beasiswa dicabut)

Jalur Inden

A. Persyaratan Jalur Inden

  1. Persayaratan Akademik
    • Mengikuti seleksi psikotest, tes tulis dan CBT (Bagi M-ICO)
  2. Persyaratan Administrasi
    • NISN
    • Mengisi Formulir Pendaftaran Secara Online
    • Membayar uang pendaftaran
    • Menyerahkan Salinan/ copy akte kelahiran dan kartu keluarga dengan cara di upload
  3. Persayarat pendaftaran
    • Daftar pada bulan Agustus – November 2023
    • Kuota hanya untuk 100 Pendaftar pertama
    • Melunasi semua biaya administrasi di masa Inden
    • Semua biaya tidak Kembali apabila mengundurkan diri
  4. Layanan Jalur Inden
    • Bebas biaya Infaq Pembangunan (DPP) senilai Rp. 4.000.000,-

Jalur UMUM

A. Persyaratan Jalur Umum

  1. Persayaratan Akademik
    • Mengikuti seleksi psikotest, tes tulis
  2. Persyaratan Administrasi
    • Mengisi Formulir Pendaftaran Secara Online
    • Menyerahkan Salinan/ copy akte kelahiran dan kartu keluarga
    • Membayar uang pendaftaran Rp. 300.000,-
  3. Persayarat pendaftaran
    • Daftar pada bulan Desember 2023 – Juli 2024
    • Semua biaya tidak Kembali apabila mengundurkan diri